Progress Pembanguan Double Track Greenline Petak Maja – Rangkasbitung

Progress Pembanguan Double Track Greenline Petak Citeras - Rangkasbitung

Seperti kita ketahui bersama bahwa semakin hari semakin meningkat animo masyarakat dengan moda angkutan KRL Commuter Line di semua lintas. Dengan alasan tersebut, PT. KCJ bersama induk perusakaan PT. KAI terus berusaha bebenah dan melakukan perbaikan sarana dan prasana yang mendukung operasional KRL Commuter Line. Dari pembenahan fasilitas rangkaian kereta, perbaikan fasilitas di lingkungan stasiun hingga mendorong pemerintah untuk mempercepat pembangunan Double Track.

Selain pembangunan Double Double Track lintas Blue Line (Bekasi) yang bersinggungan dengan jalur KAJJ, PT. KAI bersama pemerinta juga mulai menyelesaikan Double Track di lintas Greenline.
Semakin padatnya pertumbuhan pengguna KRL Commuter Line Rangkasbitung, membuat pembangunan Double Track dipercepat. Hal ini diharapkan agar bisa sesegera mungkin menambah jumlah jadwal perjalanan kereta di petak Maja – Rangkas Bintung.
Seperti kita ketahui bahwa saat ini jadwal untuk relasi Tanah Abang – Rangkasbitung mempunyai jeda waktu +/- 60 menit. Hal ini membuat rangkaian kereta SANGAT PADAT, apalagi pada saat hari libur.

Sebagai komunitas pengguna KRL Commuter Line, KMP@cakruk punya kewajiban untuk mengawal dan memperhatikan progress pembangunan Double Track petak Maja – Rangkasbitung.
Sesuai dengan pantauan tim KMP@cakruk, hingga hari Minggu 3 September 2017 tampak pembangunan masih terus berlangsung, dengan pengerjaan :

  • Bantalan beton sudah mulai disiapkan sepanjang track yang rata dan padat
  • Beberapa jembatan yang sudah jadi mulai dipadatkan dan diisi dengan pasir dan batu kricak
  • Bagian tanah yang rawan longsor sudah dibuat talud penahan air dan tanah
  • 5 jembatan tersisa sudah mulai dibangun kembali

Selain Double Track seputar stasiun Rangkasbitung juga sudah diadakan penggusuran untuk perluasan stasiun yang sudah tidak bisa lagi menampung lonjakan penumpang khususnya di hari libur.
Tampak penggusuran rumah, toko dan bangunan di sebelah Barat Hall, depan pintu masuk stasiun dan kawasan di sebelah Timur stasiun tepatnya di seberang Dipo Lokomotif dan Griya Karya Bakung.

Mari kita dukung usaha pemerintah, PT. KAI dan PT. KCJ untuk berbenah “Untuk Cl yang lebih MANTJARLI dan Manusiawi”, sesuai dengan pembicaraan KMP @cakruk dalam acara Silaturahmi Lebaran Rangkasbitung 2017.
Dan sesuai harapan warga Rangkasbitung yang diwakili oleh pengemudi angkot hasil diwawancara Tom Suherman salah satu tim KMP@cakruk, sebagai berikut :

 

Dokumentasi foto : Tim KMP@cakruk
Terimas kasih untuk om Teguh masinis KA 1956 yang telah slow down sepanjang Narimbang sehingga kami bisa membidikkan kamera, walau hasilnya kurang maksimal (burem) tanpa membuka jendela 🙂

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *