Tokyo Metro 5000 Seri 5017F Ketika Anjlok di Stasiun Manggarai | Sumber : Tim Redaktur KMP News – Wawan Kurniawan
Jakarta, KMP News – Tepat pada hari Selasa 3 Oktober 2017 di waktu pagi yang cerah ini, ada sebuah informasi yang sangat pahit untuk kedua kalinya yang harus diterima oleh PT. Kereta Commuter Indonesia (KCI). Ya setelah kasus anjloknya JR 205-69F pada selang waktu 1 bulan kemarin, ternyata ada sebuah kasus anjloknya KRL yang terjadi pada saat ini, adapun rangkaian yang mengalami anjlok di Tokyo Metro 5000 Seri 5017F yang mengalami anjlok di sinyal keluar Stasiun Manggarai, Jakarta.
Dan Tim Redaktur KMP News melalui Wawan Kurniawan yang pada saat itu bertepatan sedang didalam perjalanannya menuju ke Stasiun Tanah Abang yang akhirnya harus menunggu di Stasiun Manggarai yang akhirnya meliput untuk berita ini mengatakan “Telah ditemukan sebuah insiden anjloknya kereta yang kedua kalinya, adapun anjloknya kereta ini terjadi pada rangkaian Tokyo Metro 5017F di Sinyal Keluar Stasiun Manggarai, adapun kereta ini mempunyai relasi Bogor – Angke dengan penomoran KA 1507 yang pada saat itu sedang berbelok dari Jalur 3 Stasiun Manggarai menuju kearah Sudirman” Ujarnya.
Selain Tim Redaktur KMP News yang bertugas, terdapat ada satu orang Citizen Journalism yang mengirim kronologis tersebut melalui pesan gambar di Whatsapp khusus untuk Tim Redaksi KMP News, adapun menurutnya yang meneruskan peliputannya yakni “Hingga saat ini rangkaian masih ditempat kejadian, namun tadi kereta penolong dari Dipo Bukit Duri telah datang untuk menjemput rangkaian yang mengalami insiden tersebut.
Akibat dari insiden tersebut, sejumlah perjalanan KRL mengalami gangguan operasional hingga waktu yang tidak ditentukan dan adapun PT. Kereta Commuter Indonesia (KCI) telah melakukan rekayasa lalu lintasnya antara lain :
-
Sebagian KRL Commuter Line lintas Bogor – Jakarta Kota PP hanya mengakhiri perjalanannya di Stasiun Manggarai, dan kembali lagi menjadi KRL relasi Manggarai – Bogor
-
Sebagian KRL Commuter Line lintas Bekasi – Jakarta Kota PP hanya mengakhiri perjalanannya di Stasiun Manggarai dan kembali menjadi KRL relasi Manggarai – Bekasi
-
Sejumlah KRL lintas Bekasi – Jakarta Kota PP yang biasanya melalui Manggarai untuk saat ini rangkaiannya melalui Pasar Senen – Kampung Bandan – Jakarta Kota PP
-
KRL lintas Bogor – Angke – Jatinegara hanya mengakhiri perjalanannya di Stasiun Manggarai, dan kembali lagi menjadi KRL relasi Manggarai – Bogor
-
KRL lintas Jatinegara – Angke – Bogor hanya mengakhiri perjalanannya di Stasiun Kemayoran dan kembali lagi menjadi KRL relasi Kemayoran – Jatinegara
Sebagai tambahannya, relasi yang kami sebut merupakan relasi cadangan dan selama proses pengananan KRL belum rampung, maka berlaku relas tersebut hingga perjalanan kembali normal. Serta untuk kondisi terkini, saat ini rangkaian Tokyo Metro 5000 Seri 5017F telah dikirim menuju Dipo Bukit Duri secara bertahap guna menjalani perawatannya.